Peringatan Ulang Tahun Pramuka ke-52
Peringatan Hari Pramuka tingkat Kota Depok diperingati dengan melaksanakan upacara Peringatan Hari Pramuka ke-52 Tingkat Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Depok tahun 2013 berlangsung di Lapangan Upacara Balaikota Depok, Sabtu (24/08/2013) pukul 15.00 WIB. Dalam pelaksanaan upacara nampak dihadiri seluruh anggota Pramuka Kwarcab Kota Depok serta dihadiri juga Ketua Kwarcab Pramuka Kota Depok, Sariyo Sabani, Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok, Herry Pansila, Wakil Ketua DPRD Kota Depok, H.Naming D. Bothin, para Kepala OPD, orang tua siswa dan tamu undangan.
Upacara Peringatan Hari Jadi Pramuka Tingkat Kota Depok dipimpin oleh salah satu Anggota Kwarcab Pramuka Kota Depok selaku pemimpin Upacara dan selaku Pembina Upacara adalah Asisten Ekonomi Pembangunan Sosial Kota Depok Eka Baktiar, S.E, MM mewakili Walikota Depok.
Dalam sambutannya Eka Baktiar membacakan sambutan rangkaian Hari Jadi Pramuka ke 52 dari Ketua Kwarnas Pramuka Indonesia Prof. Dr. dr. Azrul Azwar, MPH, kepada segenap keluarga besar Gerakan Pramuka di manapun berada. Semoga Peringatan Hari Pramuka kali ini dapat mendorong perkembangan dan kemandirian Gerakan Pramuka untuk mempercepat keberhasilan dalam upaya pembentukan karakter kaum muda yang baik, serta sebagai calon pemimpin bangsa yang handal pada masa depan.
Pada kesempatan ini, anggota Kwarcab Pramuka Depok juga membacakan Dasa Darma Pramuka yang perlu dijadikan pedoman bagi generasi muda. Berikut isi Dasa Darma Pramuka 1.Takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa 2.Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia 3. Patriot yang sopan dan ksatria 4. Patuh dan suka bermusyawarah 5. Rela menolong dan tabah 6. Rajin, terampil dan gembira 7. Hemat, cermat dan bersahaja 8. Disiplin, berani dan setia 9. Bertanggung jawab dan dapat dipercaya 10. Suci dalam pikiran, perkataan dan perbuatan
Selanjutnya Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Depok melantik 25 orang pramuka garuda. Dari anggota pramuka garuda ini ada 2 orang anggota siaga yang paling muda dan pertama kali di Kota Depok . Kedua anggota siaga ini merupakan siswa SD Sukamajaya 5 Depok. Selanjutnya para Pramuka Garuda ini akan mulai bertugas sejak 24 Agustus 2013. (Diskominfo/Manapar M.)
http://www.depok.go.id/25/08/2013/berita-foto/peringatan-ulang-tahun-pramuk-ke-52
Tidak ada komentar:
Posting Komentar